Latihan Soal Uji Kompetensi Perawat (Keperawatan Jiwa) disertai Jawaban Edisi 185
Dibawah ini adalah contoh latihan Soal UKOM Keperawatan Jiwa D3 & Ners Bagian Edisi Ke185 dan Kunci Jawaban Disertai Pembahasannya lengkap
Latihan Soal Uji Kompetensi Perawat (Keperawatan Jiwa) disertai Jawaban Edisi 185 |
Hai sahabat ukom-ners.blogspot.com kembali berlatih soal Uji Kompetensi Perawat Khusus soal Keperawatan Jiwa yang terdiri dari 5 buah soal disertai jawaban, selamat belajar
1. Seorang perempuan usia 43 tahun mengeluh sedih karena suami
telah meninggal 1 bulan yang lalu. Saat pengkajian pasien sering menyendiri,
pandangan mata kosong, tidak mau berkomunikasi dan gelisah.
Apakah tahapan berduka pada kasus diatas?
- Bargaining
- Acceptance
- Proyeksi
- Depresi
- Anger
2. Seorang perempuan 25 tahun berada diruang premedikasi, dengan
kondisi akan dilakukan operasi sesar, pasien nampak bingung, gelisah dan
bertanya terus menerus kepada petugas, ketika dilakukan pemeriksaan oleh
perawat tekanan darah dan nadi meningkat dan tidak stabil.
Apakah diagnosa keperawatan pada kondisi pasien diatas?
- Ansietas
- Depresi
- Ketidakberdayaan
- Harga diri rendah situasional
- Penampilan peran tidak efektif
3. Seorang laki-laki 27 tahun menunjukkan sikap menarik diri
tidak mau bicara, tidak mau mandi dan tidak mau bekerja seperti biasanya,
gejala ini berlangsung sudah 6 bulan yang lalu, menurut keluarga katanya hal
ini terjadi semenjak ditinggal istrinya menikah lagi dan anak-anaknya dibawa
oleh istrinya pergi.
Apakah fase proses terjadinya gangguan kasus diatas?
- Fase prodormal
- Fase non aktif
- Fase residual
- Fase laten
- Fase aktif
4. Seorang narapidana perempuan usia 25 tahun, baru menjalani
hukuman 1 minggu, mengeluh dirinya merasa tidak nyaman, karena selalu
teringat anaknya. Saat pengkajian klien sulit berkonsentrasi,gelisah,
tegang, dan merasa putus asa, TD: 150/90 mmHg, Nadi: 100x/menit, pernafasan:
22x/menit
Apakah intervensi keperawatan pada pertemuan kedua masalah keperawatan utama
diatas?
- Melatih teknik distraksi
- Melatih hypnosis lima jari
- Melatih relaksasi otot progresif
- Mengajarkan pasien konversi energy
- Mengajarkan relaksasi nafas dalam
5. Seorang perempuan usia 43 tahun mengeluh sedih karena suami
telah meninggal 2 bulan yang lalu. Saat pengkajian pasien mengatakan kalau
suaminya belum meninggal,sambil menangis, dan menyalahkan diri sendiri,
kalau kematian suaminya karena kelalaianya sebagai seorang istri
Apakah Fase kehilangan pada tahap apakah dari kasus diatas?
- Denial
- Anger
- Bargaining
- Depresi
- Acceptance
Demikianlah artikel dari ukom-ners.blgospot.com dengan judul Latihan
Soal Uji Kompetensi Perawat (Keperawatan Jiwa) disertai Jawaban Edisi 185.
Semoga artikel yang kami sajikan diatas dapat bermanfaat, sampai jumpa
lagi teman-teman